APAKAH BRAZIL EKSPANSIONIS?

 Ada beberapa faktor.

Yang pertama adalah, berdirinya negara-negara independen di pantai barat Amerika Selatan.

Peta Amerika Selatan tahun 1830.

Dapat dilihat bahwa di pantai barat Amerika Selatan itu ada beberapa negara. Seperti Peru, Gran Colombia, dan Bolivia

Nah, kalau brazil hendak memperluas wilayah nya sampai ke pantai barat Amerika Selatan, Brazil paling tidak harus berperang dengan 3 negara itu. Atau sedikitnya dengan Peru dan Bolivia.

Brazil sendiri sebenarnya sempat berperang dengan Bolivia dalam Perang Acre (1899–1903).

Dan hasil dari Perang ini adalah kemenangan bagi pihak Brazil, serta memperoleh wilayah Acre.

Peta yang menunjukkan wilayah Bolivia yang telah dikuasai oleh negara lain

Berbeda dengan US, yang berhasil memperluas wilayah hingga ke barat, karena membeli tanah yang luas (Louisiana) dan juga terbantu dengan pemberontakan yang terjadi di wilayah New Spain Utara.

Peta yang menunjukkan perkembangan wilayah US.

Colony of Louisiana adalah tanah yang dibeli US dari Prancis. Sedangkan Viceroyalty of New Spain dan Juga Texas, adalah wilayah yang memberontak dan memilih bergabung dengan US.

Dan Faktor kedua (terpenting).

Sebab akses ke pantai barat Amerika Selatan yang tidak memungkinkan.

Peta hutan di Amerika Selatan

Itu adalah peta hutan di Amerika Selatan pada tahun 2010. Bisa dilihat bahwa akses Brazil ke pantai barat Amerika Selatan terhalang oleh hutan lebat yang tidak berpenghuni, dan juga pegunungan Andes yang membentang dari utara hingga selatan.

Perlu di ingat bahwa itu adalah kenampakan hutan tahun 2010, lantas bagaimana dengan 200 tahun lalu? Tentu lebih lebat lagi bukan, mengingat zaman itu tidaklah secanggih zaman sekarang.

Berbeda hal nya dengan Amerika Serikat, yang wilayah baratnya walaupun berupa gurun dan pegunungan, tetapi akses menuju pantai barat tidak seberapa terkendala, karena masih ditemukan jalur-jalur ke pantai barat.

Kesimpulan-nya Mengapa Brazil tidak memperluas wilayahnya sampai pantai barat Amerika Selatan, sebab di pantai barat Amerika Selatan sudah berdiri negara independen dengan militer yang sebanding, juga akses ke pantai barat terhalang kondisi alam.

Catatan Kaki

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TAHUN 80an INDONESIA LEBIH MAJU DARI TIONGKOK, KINI JAUH TERTINGGAL, APA PRINSIPNYA

BAHASA DAERAH yang UNIK

Perilaku Organisasi